Mayong, tribunjepara.com – Rotasi jabatan dilingkungan Pemerintahan Kabupaten Jepara khususnya di Kecamatan Mayong gelar Serah Terima Materil dan Pisah Sambut Camat Mayong dari Muhamad Subkhan, S.Sos.MH kepada Umrotun, Sos.MH, Kamis 7/3 di Pendopo Kecamatan.
Diketahui Muhamad Subkhan dipindah tugaskan oleh Pj Bupati Jepara di lingkungan Inspektorat Pemkab Jepara, dan Umrotun sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Camat Welahan dan ditugaskan saat ini menjadi Camat Mayong.
Muhamad Subkhan sebelum meninggalkan kecamatan, dalam pesannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat, pemerintah desa, dan organisasi di desa , atas masa bhakti dirinya di Mayong selama kurang lebih 3 tahun 8 bulan.
” Alhamdulillah dengan kebersamaan kita dapat melalui tantangan tantangan terkait dengan dinamika di masyarakat, termasuk saat wabah covid di tahun tahun yang lalu, kita mengalami semua pembatasan dan lain sebagainya,” ucapnya terharu.
Ia berharap, kedepan dengan kepemimpinan camat yang baru bisa menjadikan semuanya dapat lebih baik lagi.
” Pemerintah desa, baik petinggi, carik agar dapat menguatkan persatuan. Jika ada masalah segera di selesaikan, di komunikasikan, karena sesungguhnya masing-masing punya tugas dan fungsi, jika bisa bersinergi dan berkolaborasi maka saya yakin hasilnya bisa menjadi lebih baik,” imbuh Subkhan.
Dalam kesempatan tersebut, Subkhan meminta permohonan maafnya dalam masa kepemimpinannya banyak hal yang tidak berkenan, secara pribadi maupun kebijakan organisasi saya mohon maaf sebesar-besarnya,” pungkasnya.
Sementara itu Umrotun sebagai Camat baru di Kecamatan Mayong meminta kepada seluruh stackholder agar bersama membangun mayong.
” Mari kita bekerjasama agar terus dapat melayani masyarakat,” terangnya.
Ditempat yang sama, Serka Purn. Khambali Petinggi Desa Tiga Juru selama 3 tahun 8 bulan Camat Subkhan dapat bergandengan dengan seluruh petinggi petinggi yang ada di kecamatan mayong.
” Kami Petinggi nantinya akan mendukung dan melanjutkan program program yang belum terealisasi, yang pastinya akan di lanjutkan dengan Camat baru,” tuturnya.
Kedepannya Khambali berharap, Kecamatan Mayong bisa masuk di lomba desa, yang selama ini baru masuk juara harapan 1, nantinya bisa menjadi juara 1 tingkat kabupaten.
Ditambahkannya, Umrotun Camat Mayong yang baru mempunyai kapasitas dan pengalaman dalam hal tersebut, setidaknya dapat berbagi ilmu dengan Pemerintahan Desa. ” Mayong harus tampil beda dengan nahkoda baru.
” Lebih maju, lebih solid dan lebih kompak lagi,” pungkas Khambali.
Pisah sambut Camat Mayong di hadiri Umar Sahid Sekcam Mayong (Purna), Forkopimcam, Toga, Toma, Petinggi dan Perangkat se – Kecamatan Mayong.
@Once