HomeSeputar JeparaPeringati Hari Jadi Pemuda Pancasila, MPC Kabupaten Jepara Tetap...

Peringati Hari Jadi Pemuda Pancasila, MPC Kabupaten Jepara Tetap Solid

tribunjepara.com – Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kabupaten Jepara, memperingati Hari Lahir Pemuda Pancasila yang ke-63 tahun, Sekaligus memperingati Hari Sumpah Pemuda ke 94 yang digelar di Maribu Resto, Desa pengkol, Kec. Jepara, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.Jum’at (28/10/2022).

Peringatan HUT Pemuda Pancasila yang ke -63 juga sekaligus Penyerahan Piagam Diksar Koti Mahatidana yang bari saja dilaksanakan.

Murdiyanto, S.H Ketua MPC Pemuda Pancasila kab.Jepara dalam sambutan nya, menyampaikan, “ Alhamdulillah acara berjalan lancar.Saya mendapatkan amanah ini betul-betul saya jalankan tapi banyak kekurangannya, karena saya manusia biasa karena bagi saya jabatan itu adalah amanah, yang perlu kita pertanggung jawabkan pada Allah SWT, “Tegasnya.

Saya banyak terima kasih kepada seluruh anggota yang kemarin ikut diklat di pakis aji. Yang panas-panas an, guling-gulingan dengan semangat tanpa menyerah.dengan bersamaan di hari sumpah pemuda ini tetap membara menjadi organisasi yang kuat dan solid demi NKRI. Semoga tetap kompak tetap fokus dalam segala hal.biasa nya tempat nya di panas sekarang kemajuan di AC dan bersih.

Jaga kekompakan kesolid an, jaga jiwa korsa, selalu bermanfaat di sekitar,agar masyarakat bisa menerima kita.Kita di lahir kan oleh Tentara Nasional.Logo yang di berikan kita adalah lambang Negara. Maka jaga betul amanat itu dan tanamkan Pancasila dasar di bumi Indonesia.

Lihat lah di sosial media kita selalu di bullying,selalu di pojokan,di rendah kan.Tetapi jangan berkecil hati,Semakin kita di bullying,di situlah semakin kita kuat dan solid.Dengan slogan ” Sekali layar Terkembang,Surut kita berpantang “. Di Jepara sendiri sudah ada 15 PAC dan hampir tiga ribu anggota sudah ada di Jepara.mari kita tingkat kan terus untuk kader-kader berikut nya.insyaallah nanti bulan Januari akan di adakan lagi diksar ke-4. Terangnya.

Di tempat yang sama Edy khumaidi Muhtar , S.H. Ketua DPC Papdesi kab Jepara , Menyampaikan ” Acara nya berjalan lancar, meriah.Pemuda pancasila adalah organisasi yang sudah tua, Usia 63 tahun pasti nya rasa ke solidan tidak di ragukan lagi.Terima kasih sudah memberikan kontribusi kepada masyarakat dan negara, ” Ucapnya.

Andrie Once dari lembaga Informasi dan Komunikasi ( Kominfo ) MPC Pemuda Pancasila Kab. Jepara menambahkan, ” Pemuda Pancasila adalah garda terdepan ketika ada yang berani mengusik kedaulatan NKRI, Hari Sumpah Pemuda dan HUT Pemuda Pancasila menjadikan Moment untuk selalu selalu setia kepada Pancasila dan Undang undang dasar 45, ” Tegasnya.

” Mari kader Pemuda Pancasila dimanapun berada berbuat yang terbaik untuk keluargamu, lingkungan serta masyarakat jepara khususnya, ” Tutup Once. (ARIS P)

- Advertisement -

spot_img