Home Seputar Jepara Pj. Bupati Jepara Instruksikan OPD, Cek Warga Disabilitas Desa Banyuputih

Pj. Bupati Jepara Instruksikan OPD, Cek Warga Disabilitas Desa Banyuputih

0
Pj. Bupati Jepara Instruksikan OPD, Cek Warga Disabilitas Desa Banyuputih

tribunjepara.com – Jepara, Adanya temuan warga penyandang disabilitas di desa banyuputih kecamatan Kalinyamatan yang luput perhatian pemkab, baca  https://tribunjepara.com/warga-disabilitas-kurang-perhatian-dan-nyaris-tidak-tersentuh-pemkab-jepara/. Langsung direspon bupati jepara dengan memerintahkan Instansi terkait walaupun libur 1/6/2022, untuk cek dilapangan.

Bupati melalui Abdul Syukur Kadisdukcapil Jepara, Menginformasikan kepada reporter tribun jepara melalui sambungan WA, Bahwa menindak lanjuti pemberitaan adanya warga penyandang disabilitas di desa banyuputih kecamatan Kalinyamatan, Telah dikunjungi tim puskesmas Kalinyamatan, kondisi keduanya sehat secara fisik namun terdapat gangguan perkembangan mental, ” Tulisnya.

Ditambahkan Abdul Syukur, “Kedua warga penyandang disabilitas segera dikonsultasikan dengan dokter spesialis. Dan sebagai informasi tambahan kesua warga tersebut sudah masuk dalam data kependudukan dan mendapatkan BLT, ” Pungkasnya.

Ditempat Berbeda Pj. Bupati Jepara Edy Suprianta yang ditemui dipendopo kabupaten, 1/6 mengatakan, ” Terkait dengan hal tersebut sudah saya perintahkan para OPD yang bersangkutan untuk segara cek lokasi, Dan jangan ada tebang pilih dalam pelayanan, baik masyarakat umum yang sehat dan masyarakat penyandang disabilitas, Khususnya warga jepara, ” Terangnya.

Dalam konfirmasinya Pj.Bupati Jepara juga membuka layanan cepat dan bersih yang bisa diakses bagi warga Jepara yang membutuhkan bantuan. (Once)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here